Polsek Malaka Timur Intensifkan Patroli Dialogis Dukung Commander Wish Kapolda NTT Jaga Stabilitas Kamtibmas

Polsek Malaka Timur Intensifkan Patroli Dialogis Dukung Commander Wish Kapolda NTT Jaga Stabilitas Kamtibmas

Polsek Malaka Timur Intensifkan Patroli Dialogis Dukung Commander Wish Kapolda NTT Jaga Stabilitas Kamtibmas

Polsek Malaka Timur terus memperkuat upaya pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) melalui kegiatan Patroli Dialogis, himbauan kamtibmas, dan KRYD pada Minggu, 23 November 2025 pukul 20.00 WITA. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut langsung dari Commander Wish Kapolda NTT dalam memperkuat langkah preventif terhadap potensi kejahatan di wilayah Kabupaten Malaka.

Patroli dilakukan dengan menyusuri rute Mako Polsek Malaka Timur – Jalan utama Betun–Atambua – Kantor Camat – Dusun Boas, Desa Dirma – dan kembali ke Mako Polsek. Sasaran utama kegiatan yaitu lokasi-lokasi yang menjadi titik berkumpulnya masyarakat serta daerah yang dinilai rawan gangguan kamtibmas.

Dalam pelaksanaannya, personel memberikan edukasi dan imbauan kepada warga untuk menjaga keamanan lingkungan, tidak segan melapor bila terjadi gangguan, serta mendukung Polri dalam menciptakan wilayah yang aman dan bebas dari kriminalitas. Warga Dusun Boas turut dihimbau agar berperan aktif dalam menjaga lingkungan, terutama pada malam hari. Petugas juga membagikan nomor layanan Polri yang dapat dihubungi kapan pun dibutuhkan oleh masyarakat.

Kegiatan ini melibatkan tiga personel yaitu Aipda Marianus VS Tukan, Brigpol Maximus Kain, dan Briptu Stefanus Nguku dengan menggunakan satu unit kendaraan dinas roda dua. Patroli berakhir pukul 21.00 WITA dengan situasi yang tetap aman, lancar, dan terkendali, serta cuaca di wilayah hukum Polsek Malaka Timur terpantau cerah.

Melalui kegiatan ini, Polsek Malaka Timur menegaskan komitmennya untuk selalu hadir di tengah masyarakat dalam menjaga keamanan dan memberikan pelayanan terbaik.

Renhumaspolresmalaka