Patroli dialogis polsek sasitamean cegah gangguan kamtibmas dan wujudkan lingkungan yang aman

Patroli dialogis polsek sasitamean cegah gangguan kamtibmas dan wujudkan lingkungan yang aman

Patroli dialogis polsek sasitamean cegah gangguan kamtibmas dan wujudkan lingkungan yang aman

Sasitamean, 24 November 2025. Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan serta meningkatkan kehadiran Polri di tengah masyarakat, Polsek Sasitamean melaksanakan patroli dialogis pada Senin malam, 24 November 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan kamtibmas, terutama pada lokasi-lokasi yang sering menjadi tempat berkumpulnya pemuda di wilayah Kecamatan Sasitamean.

Patroli dimulai pukul 21.00 Wita dengan menyasar area persimpangan jalan raya yang kerap dijadikan titik kumpul warga. Melalui pendekatan humanis, personel Polsek Sasitamean memberikan himbauan dan edukasi kamtibmas kepada para pemuda yang ditemui.

Petugas menyampaikan agar masyarakat, khususnya kaum muda, tidak mengonsumsi minuman keras (miras) karena dapat memicu perilaku negatif, mengganggu hubungan sosial, serta berpotensi menimbulkan tindakan melanggar hukum. Personel juga mengajak warga untuk turut menjaga keamanan lingkungan masing-masing serta berperan aktif dalam menciptakan suasana yang aman dan kondusif.

Masyarakat diimbau agar segera melaporkan setiap potensi gangguan keamanan kepada Bhabinkamtibmas atau Polsek Sasitamean, guna memastikan respon cepat dari pihak kepolisian.

Kegiatan patroli berakhir pukul 22.00 Wita dengan situasi wilayah hukum Polsek Sasitamean yang tetap aman, terkendali, dan kondusif. Kehadiran Polri melalui patroli dialogis ini mendapat respons positif dari warga yang merasa terbantu dengan upaya pencegahan yang dilakukan.

Polsek Sasitamean akan terus meningkatkan kegiatan serupa untuk menjaga keamanan wilayah serta memperkuat hubungan kemitraan dengan masyarakat dalam mewujudkan Polri yang Presisi, dekat, dan melayani.

Renhumaspolresmalaka