Kunker Mensos RI Polres Malaka Berikan Pengamanan Secara Entensif

Kunker Mensos RI Polres Malaka Berikan Pengamanan Secara Entensif

Dalam setiap agenda atau momen kegiatan, Kepolisian Resor Malaka Polda NTT hadir untuk mendukung kelancaran dan kondusifitas keamanan termasuk dalam kunjungan kerja Menteri Sosial (Mensos)Republik Indonesia (RI)  Dr. (H.C.) Ir. Hj. Tri Rismaharini, M.T, Atau menteri Risma, di Kabupaten Malaka

Agenda pengawalan dan pengamanan dilakukan Polres Malaka sejak kedatangan Mensos RI beserta rombongan

Pengawalan turut dilakukan Polres malaka saat rombongan Mensos RI melakukan peninjauan langsung ke beberapa tempat wilayah Kecamatan Malaka timur Kobalima dan Kobalima timur

Pengamanan kami lakukan secara intensif untuk menjaga kondusifitas maupun keselamatan pejabat penting atau VVIP yang datang pada hari ini,” kata Kapolres  Malaka AKBP Rudy Junus Jacob Ledo,SH.,SIK disela  mendampingi kegiatan tersebut.

Untuk kelancaran lalu lintas, pihak Polres telah menempatkan sejumlah personel di sejumlah ruas jalan menuju lokasi kegiatan, mencegah terjadinya kemacetan selama kunjungan kerja berlangsung.

Hadir dalam penyambutan
Bupati Malaka Dr. Simon Nahak,SH.,MH,
Kapolres Malaka AKBP Rudy Junus Jacob Ledo,SH.,SIK,
Mewakil Dandim 1605/Belu Danramil 1605-05 Kobalima Mayor Kaveleri Yatman,
Pimpinan OPD Kab. Malaka
Seluruh Camat se – Kab. Malaka Seluruh Kepala Desa  yang ada diwilayah Kec. Kobalima Timur, Kobalima, Malaka Timur dan Malaka Tengah. Tokoh masyarakat, Tokoh agama  se kecamatan Kobalima Timur, Kobalima.  Para kepala sekolah tingkat TK, SD, SMP dan SMA se Kec. Kobalima Timur, Kobalima.
Dan seluruh masy. Kecamatan Kobalima Timur, dan Kobalima,

Tri Rismaharini mengunjungi kabupaten malaka dalam rangka peninjauan bantuan sosial rumah tahan bencana, penerangan, jalan umum tenaga surya (PJUTS) serta pembedayaan masyarakat di desa alas selatan Kec. Kobalima, Kab. Malaka.

Menteri Risma mengatakan, pembangunan itu dilakukan secara bertahap , tahap pertama sebanyak  20 rumah ,Tahap awal, pembangunan rumah tahan bencana itu dilakukan di dusun metamauk Desa Alas Selatan kecamatan Kobalima timur Dan dilakukan peletakan batu pertama

Selain itu, menteri Risma memberikan bantuan 100 penerangan jalan umum tenaga surya (PJUTS), dan juga ayam petelur 1.500 ekor untuk dikelola warga Malaka.
EsHen Humas Polres Malaka